Foto bersama, Kepala Dinas Sosial Nusa Tenggara Barat Dr. H. Ahsanul Khalik dengan Para atlit Basket, saat membuka turnamen Milenial Basket Competition 2023, (foto/istimewa) 

Dimensintb.com-Bajang Milenial Lombok Timur Menggelar event  turnamen Milenial Basket Competition 2023. bertemakan 'Bajang Strong with youth', yang akan berlangsung dari tanggal 15 - 21 Januari 2022 Dengan diikuti 32 Peserta Club.

Acara pembukaan turnamen Milenial Basket Competition 2023, Minggu (15/01). Bertempat di GOR Ananda Masbagik Kabupaten Lombok Timur Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

Hadiri pada Kegiatan itu diantaranya Kepala Dinas Sosial Provinsi NTB Dr. H. Ahsanul Khalik, Camat Masbagik Agus Afandi, S.IP, perwakilan Polsek Masbagik, perwakilan Danramil Masbagik, Pengurus Formabes, Tokoh Pemuda dan unsur Para sponsor serta para Atlet.

Mewakili Gubernur NTB, dalam sambutannya Kepala dinas sosial Provinsi NTB Dr. H. Ahsanul Khalik, menyampaikan melalui kegiatan ini,  bisa membangkitkan semangat untuk terus berkarya, dan akan melahirkan sebuah prestasi yang baik.  Sehingga akan memberikan dampak terhadap diri, keluarga dan juga masyarakat.

"Kesyukuran ini, mudahan bangkitkan semangat kita untuk bisa berkarya, sehingga melahirkan prestasi yang baik terhadap diri kita, keluarga dan masyarakat," ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, Ahsanul Khalik mengajak dan mengingatkan semua penonton dan suporter masing-masing Club untuk tetap saling menjaga sehingga tidak menimbulkan keributan.

Maka dari itu, kata dia, yang harus dijaga adalah menjaga kekompakan, karena salah satu tujuan dari kompetensi ini adalah bangkitkan semangat kebersamaan. Disamping menunjukkan pretasi olahraga, khususnya olahraga Basket di Lombok Timur.

Dalam kompetisi ini, sambung dia, bersama-sama  membuktikannya dengan baik, bahwa tidak akan ada terjadi hal yang tidak diinginkan didalam lapangan. Ia juga meminta kepada panitia untuk tetap menjaga kompetisi ini dengan baik.

Sehingga, kata dia, dengan menjalankan kompetisi ini berhasil dengan baik, maka suatu saat akan menghasilkan atlet-atlet yang berpartisipasi yang akan mewakili NTB dari kompetisi ini.

"Mari kita jaga kebersamaan dan kekompakan, jangan ada keributan-keributan." ujarnya.

Ia juga meminta kepada semua atlet untuk terus berlatih, karena apa yang dilakukan pada saat ini merupakan langkah awal yang perjalanan masih panjang untuk melahirkan atlet NTB, khusunya atlet Lombok yang berkualitas.

"Silahkan terus berlatih, sehingga melahirkan atlet yang jiwa raganya sehat,"tandasnya.

Sementara itu, Syahrul Padoli ketua panita dalam pidatonya mengatakan Kegiatan event turnamen milenial Basket competition 2023, yang dirancang tingkat Sekolah Menengah Atas se-Pulau Lombok.

Dengan kegiatan Ini, harap dia, mendorong kemajuan olahraga, khusunya olahraga Basket di provinsi NTB dan khususnya di Lombok Timur.

"Kami berharap dengan event ini bisa mendorong kemajuan olahraga basket di NTB dan khususnya Lombok Timur," ujarnya

Menurutnya, dengan kegiatan milenial Basket competition 2023 ini, juga akan berdampak kepada perputaran ekonomi di masyarakat, khusunya masyarakat disekitar kegiatan.

Tak itu saja, tambah dia, degan kegiatan ini juga diharapkan bisa berdampak positif khususnya kepada kalangan milenial.

"Kami berharap dengan event ini bisa berdampak ekonomi bagi masyarakat dan juga  berdampak kepada hal positif terhadap kalangan milenial," pangkasnya.(DN)