(foto/istimewa)

Dimensintb.com, Lombok Timur - Menyambut bulan suci ramadhan 1445 Hijriah Pemuda, Pemudi bersama Karang Taruna bersihkan lingkungan dusun Hinga lingkungan masjid Haqqul yakin Dusun Cengok Desa Waringin kecamatan Suralaga Lombok Timur.


Para pemuda dan Pemudi Bajang Girang Dusun Cengok Desa waringin bersama - sama membersihkan lingkungan sekitar dusun, irigasi yang tersumbat, lingkungan musholla dan lingkungan masjid.


Mereka bersama - sama bergerak dalam menyambung bulan suci Ramadhan.


Tidak hanya itu saja, pemuda di masing- masing wilayah yang ada di Desa Waringin membuat hiasan gang dan lampu di pinggir jalan tujuan untuk menerangi pada saat malam harinya.


“Alhamdulilah pergerakan pemuda dan pemudi kita di Desa waringin sangat luar biasa dalam menyambut bulan suci Ramadhan,” ungkap Hairil Ketua karang Taruna Desa Waring, pada Senin (11/03).


Menurutnya, kegiatan ini dilakukan merupakan murni pergerakan dan inisiatif dari para pemuda, termasuk dalam pengadaan lampu hiasan dengan melakukan iuran bersama.


Dikatakannya, semua pemuda yang ada di dusun masing - masing bergerak dalam menyambut bulan suci Ramadhan ini, dengan berbagai jenis hiasan yang di buat juga oleh rekan-rekan pemuda.


“Pengurus karang taruna juga baru mulai di aktifkan, kita sebagai pengurus baru, kami akan bergerak mensuport pemuda kita nantinya semaksimal mungkin,” jelasnya.


Ia berharap kepada semua pemuda dan pemudi yang ada di Desa Waringin untuk terus berpartisipasi dalam kemajuan Desa Wringin.


"kita terus kekompakan untuk membangun desa Waringin ini, bersama bergerak, komunikasi dengan pemerintah Desa apa yang menjadi program kita nantinya supaya tetap berjalan,” pungkasnya.(*)