Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lombok Timur (Lotim), Gusti Bagus Adi Trisne, saat melakukan kegiatan bersih-bersih lingkungan bersama masyarakat. (foto/istimewa)

Dimensintb.com-Peringati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) pada 21 Februari mendatang, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lombok Timur (Lotim), Gusti Bagus Adi Trisne, ajak masyarakat rutin bersih-bersih lingkungan.

Dimana lingkungan yang bersih mencerminkan kualitas hidup masyarakat dan juga menjamin terjaganya kesehatan masing-masing individu. Lingkungan yang kotor kata gusti, rawan akan terjadi persebaran penyakit. Selain itu, lingkungan tidak sedap di pandang dan memicu banjir.

Demikian dikatakan Anggota DPRD Lombok Timur Gusti Bagus Adi Trisne,di sela-sela gotong royong bersama warga dan Polsek setempat di Gunung Timba, Desa Denggen Timur, Kecamatan Selong, Jumat (10/02).

"Hidup bersih mulai dari diri kita sendiri kemudian ke lingkungan", ujarnya.

Menurutnya, bersih-bersih lingkungan seperti di Gunung Timba ini rutin dilakukan, dapat sebagai contoh untuk desa-desa lain di Lotim .Terlebih, masyarakat mendapat fasilitas tempat menyimpan sampah sementara.

Warga Gunung Timba, sebut Gusti, salah satu wilayah binaannya. Dimana dia mengalokasikan dana Pokirnya sebagai suport untuk membangun Bank Sampah, bernama 'Karya Maju'.

Bank Sampah ini, ungkap DPRD Dapil I Lotim ini, telah berkembang. Dapat menghasilkan infak kepada masyarakat dan pengelola.

"Kesungguhan masyarakat mengelola Bank Sampah Karya Maju ini telah menghasilkan pendapatan, berangkat dari kesadaran warga tentang pentingnya hidup sehat", jelasnya.

Gusti menabahkan, selain bersih-bersih lingkungan, penanaman pohon juga di pinggir jalan. Guna, penghijauan dan mencegah banjir. (*)