Tampak masyarakat memasang pipa yang disumbangkan oleh PDAM Lotim di wilayah Mata Air di Desa Suela. (foto/istimewa)

Dimensintb.com, Lombok Timur - Perusahan Daerah Air Minum (PDAM) Lombok Timur,  sebagai bentuk tanggungjawab sosial di wilayah Kecamatan Suela. PDAM Lombok Timur salurkan Bantuan atau corporate social responsibility (CSR), kepada pemerintah desa Suela Kecamatan Suela Lombok Timur (Lotim).

Penyaluran bantuan itu dilakukan pada bulan Juli 2023 kepada pemerintah desa dalam bentuk baarang pipa PVC 30 Lonjor. Dimana pada tahun sebelumnya juga pihak PDAM Lotim menyalurkan program yang sama sekitar 200 lonjor pipa pada tahun 2020 di wilayah tersebut.

"Kita berikan bantuan ini sebagai bentuk tanggungjawab sosial kami kepada masyarakat di Suela," ungkap Lalu Sriadi Direktur Tehnik (Dirtek) PDAM lotim, Sabtu (20/01).

Menurutnya, penyaluran CSR di wilayah lokasi sumber mata air, sebagai bentuk tanggungjawab kepada masyarakat setempat. Selain itu juga terus membangun sinergi, serta bisa bersama - sama punya pandangan sama dalam menjaga sumber mata air.

"Kita lakukan ini sebagai bentuk tangggungjawab, agar bisa bersinergi dengan masyarakat guna bersama-sama menfaatkan mata air secara baik," ujarnya.

Selain itu tambahnya, pihaknya menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat dan Pemdes Suela yang selama ini sudah membantu pihak PDAM Lotim dalam pelaksanaan selama ini sehingga berjalan dengan baik.

"Kami berterimakasih kepada masyarakat Desa Suela baik itu pekasih, petani dan Pemdes yang banyak membantu. sehingga terlaksananya pembangunan tersebut tanpa ada halangan dan kendala teknis lainnya," tandasnya.(*)