![]() |
(foto/istimewa) |
Dimensintb.com, Lombok Timur - Pendidikan menjadi sektor krusial dalam pembangunan suatu negara. Terutama jenjang pendidikan dasar (SD) yang memegang peranan penting dalam membekali siswa dengan pengetahuan dan sikap dasar untuk kehidupan sehari-hari.
Sayangnya, di berbagai daerah, masih banyak anak yang terpaksa menghentikan pendidikan mereka akibat keterbatasan ekonomi keluarga.
Menanggapi permasalahan ini, Yayasan Ali Dachlan Center (ADC) menginisiasi program "Beasiswa ADC" yang mulai dilaksanakan pada awal tahun 2025. Program ini ditujukan bagi siswa-siswi SD berprestasi dari keluarga kurang mampu di Kabupaten Lombok Timur.
Kabupaten Lombok Timur dipilih karena dinilai memiliki potensi besar dalam melahirkan generasi muda berprestasi, sekaligus menjadi wilayah dengan jumlah penduduk terbesar di Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Direktur Utama Yayasan Ali Dachlan Center (ADC), H. Mudahan Hazdie, menjelaskan bahwa program ini merupakan langkah kecil ADC yang dibiayai melalui dana mandiri.
"Pendiri ADC senantiasa berprinsip dalam memulai sesuatu, mulai dari hal kecil dan dari diri sendiri. Namun tentu kami terbuka untuk membangun kerja sama dengan berbagai pihak, baik pemerintah, swasta, maupun LSM/NGO dalam dan luar negeri yang memiliki kepedulian terhadap isu kemanusiaan," paparnya.
Kehadiran program beasiswa ini disambut antusias oleh masyarakat. Rodiansyah, salah satu orang tua penerima beasiswa, menyampaikan rasa syukurnya.
"Kami sangat terbantu, terutama kami yang pekerjaannya serabutan. Dengan adanya bantuan ini, saya pribadi sangat bersyukur dan berterima kasih kepada ADC. Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Terima kasih banyak kepada seluruh pengurus," ungkapnya.
Dengan program ini, Yayasan Ali Dachlan Center berharap dapat berkontribusi dalam mendukung pendidikan anak-anak bangsa, khususnya di wilayah Lombok Timur.(*)
Comments
Post a Comment