Silaturrahmi SatresIntel dengan Formabes di Lapangan Futsal Rinjani Masbagik Utara Baru Kecamatan Masbagik, Malam Sabtu (26/04/2025).


Dimensintb.com, Lombok Timur - Laga persahabatan Forum Masbagik Bersatu (Formabes) bersama Satresintel Polres Lombok Timur pada malam Sabtu (26/04), berlangsung di lapangan Futsal Rinjani Masbagik Utara Baru, Kecamatan Masbagik, Lombok Timur.


Laga Futsal tersebut dilakukan sebagai ajang silaturrahmi SatresIntel Polres Lombok Timur dengan pengurus dan anggota Formabes. 


Tampak keduanya tim terlihat dalam Laga keduanya penuh keakraban saat bermain di lapangan. Usai Laga Kasat Intelkam Polres Lombok Timur AKP Dozer Tristaria Armad bersama pengurus Formabes melanjutkan berdiskusi.


Usai Laga, Kasat Intelkam AKP Dozer Tristaria Armad mengatakan dengan laga persahabatan ini tentu bisa mendekatkan anggota Polisi ditengah-tengah masyarakat. Terutama dengan lembaga-lembaga kemasyarakatan. 


Dikatakannya, ditengah lapangan lebih lepas, bersilaturahmi sambil berolahraga. Akan tetapi kalau di kantor agak sedikit kaku. "Kita silaturahmi sambil olahraga dengan Formabes, biar kita lebih akrab," ujarnya.


Dengan kegiatan ini, tambahnya, pihaknya mengajak masyarakat dan termasuk Formabes untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas di Kabupaten Lombok Timur. "Saya mengajak Formabes untuk kita sama-sama menjaga keamanan wilayah kita ini," ungkapnya.


Sementara itu, Ketua Formabes Syamsul Huda, menyambut baik laga persahabatan malam ini. Dengan silaturahmi ini akan lebih mengeratkan hubungan Formabes dengan SatresIntel Polres Lombok Timur.


Melalui ruang ini, juga banyak hal yang bisa didiskusikan. Sehingga kedepannya kegiatan laga persahabatan akan terus dilakukan untuk saling menguatkan, termasuk dengan sesama lembaga.


"Kita akan terus membangun komunikasi dengan semua pihak, termasuk penguatan melalui olahraga futsal ini. Silaturahmi sambil berolahraga," tandasnya singkat.(*)